BREBES – Usia melakukan peresmian program sinergi aksi untuk ekonomi rakyat di Sub Terminal Agropolitan Desa Larangan, Brebes, Jawa Tengah, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution melakukan kunjungan ke gudang Badan Urusan Logistik (Bulog) Cimohong.
Pantauan OnlineBerita, Senin (11/4/2016), kunjungan ini juga didampingi oleh Menteri Perdagangan Thomas Lembong. Dalam kunjungan yang dilakukan sekira 15 menit tersebut, baik Darmin maupun Thomas enggan memberikan statement apapun kepada awak media.
Namun, terdapat satu hal menarik dari kunjungan singkat tersebut. Adalah Darmin Nasution, mantan Gubernur Bank Indonesia ini secara tiba-tiba mengambil satu genggam beras yang berasal dari dalam karung beras. Lantas, setelah itu Darmin segara memakan beras tersebut.
“Ini harus dicoba untuk mengetahui kualitasnya,” jelas Darmin di Gudang Bulog Cimohong, Brebes, Senin (11/4/2016).
Tak mau kalah dengan aksi Darmin, Thomas Lembong pun juga memeriksa kualitas beras dalam gudang tersebut. Namun, Thomas hanya melihat kualitas beras tersebut dengan menggenggam beberapa jenis beras.
Untuk diketahui, saat ini beberapa daerah di Indonesia telah memasuki musim panen. Bulog pun siap membeli gabah dan beras hasil panen dengan ketentuan harga sebagai berikut:
1. Beras Medium – Rp7.300 per kg
2. Gabah Kering Panen – Rp3.700 per kg
3. Gabah Kering Giling – Rp4.650 per kg.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar