Selasa, 07 Juni 2016

Bulog Belum Maksimal Tangani Kenaikan Harga Sembako

Selasa, 7 Juni 2016

Metrotvnews.com, Jakarta: Menanggapi kenaikan harga kebutuhan bahan pangan pokok (sembako) memasuki Ramadan, Wakil Ketua DPR Agus Hermanto berencana melakukan operasi pasar bersama Pimpinan DPR lainnya, pada Senin (6/6/2016).

"Nanti siang kami akan melihat ke pasar tradisional di Kabupaten Bekasi dan tentunya kami tahu bahwa harga sudah melonjak cukup tinggi. Sebenarnya, kenaikan harga itu pada bulan Ramadan yang dulu pun naik, tapi tidak sehebat ini kenaikannya. Memang ini sesuatu yang unpredictable (tidak diprediksi)," ujar Agus Hermanto, saat ditemui di Nusantara III DPR RI, Jakarta, Senin (6/6/2016).

Dengan adanya kenaikan yang signifikan, DPR meminta agar pemerintah serius menanganinya. Terutama Kementerian Perdagangan, Kementerian Perindustrian, Kementerian BUMN, dan Kementerian Pertanian.

"Ini semua harus betul-betul bersatu padu untuk menguatkan masalah kenaikan harga pangan. Dalam hal ini, pangan ada institusi kita BUMN Bulog yang diharapkan bisa menyangga kebutuhan pangan. Namun, memang Bulog kenyataannya tidak bisa bekerja secara maksimal," ucap Agus.

Agus Hermanto menegaskan, diperlukan kerja keras dari masing-masing kementerian untuk mengatasi persoalan kenaikan harga sembako.

Beberapa komoditas yang terpantau naik di antaranya daging sapi yang di pasaran mencapai Rp120 ribu hingga Rp130 ribu per kilogram (kg). Sementara, Presiden Joko Widodo menghendaki harga daging  berada di angka Rp80 ribu per kg.

Bawang  merah di pasaran pada akhir Mei 2016, berada di kisaran Rp40 ribu per kg. Pemerintah menargetkan harga bawang merah Rp25 ribu per kg.


(ROS)
http://ekonomi.metrotvnews.com/mikro/zNA8382K-bulog-belum-maksimal-tangani-kenaikan-harga-sembako

Tidak ada komentar:

Posting Komentar