Senin, 3 Oktober 2016
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - SUDAH sepekan terakhir, Warga Desa Gudang Tengah Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, ini diliputi rasa heran. Terutama bagi mereka yang terdaftar menerima bantuan raskin (beras miskin).
Kini mereka memilih pasrah lantaran raskin yang diterima sudah dalam kondisi tidak layak konsumsi.
Beras yang semestinya berwarna putih meskipun disertai menir (red, pecahan), kini berwarna kusam kekuning-kuningan.
Lestari, warga Gudang Tengah sempat terkejut ketika mendapati raskin miliknya berbeda seperti biasanya.
Terutama warna beras nampak kusam dan kekuning-kuningan.
“Setelah mengambil satu sak raskin, saya langsung langsung membawanya pulang ke rumah dan ternyata berasnya lain dari biasanya, “ terang warga Desa Gudang Tengah itu.
Tidak hanya dalam berbentuk beras, saat dimasak pun nasi terlihat kekuning-kuningan. “Rasanya juga berubah seperti ampas,” imbuhnya.
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/03/duh-raskin-ini-kok-rasanya-seperti-ampas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar