Selasa, 11 Agustus 2015

Minggu Ini, Bulog Siap Impor 50 Ribu Sapi

Senin, 10 Agustus 2015

JAKARTA – Badan Urusan Logistik (Bulog) siap melakukan impor sebanyak 50 ribu sapi. Impor ini pun diusahakan terealisasi dalam waktu dekat.

Direktur Utama Bulog Djarot Kusumayakti mengatakan, pihaknya sudah melakukan koordinasi bersama Kementerian Pertanian dan Kementerian Perdagangan untuk segera merespons permintaan Bulog agar dapat segera melakukan impor sapi.

"Saya kira paling lama tidak lebih dari minggu ini. Kan semua harus cepat," ucapnya di Pasar Kramat Jati, Jakarta, Senin (10/8/2015).

Djarot melanjutkan, kuota sapi yang akan diimpor diperkirakan sebanyak 50 ribu dan akan dilakukan secara bertahap. "Saya perkirakan 50 ribu ekor. Memang bertahap," imbuh dia.

Kendati izin impor telah diberikan oleh Kementerian Perdagangan, ia menyatakan masih akan melewati berbagai proses administrasi sebelum akhirnya melakukan impor.

Bermodalkan surat izin impor, terang Djarot, pihaknya akan membawa ke Kementerian Pertanian untuk memperoleh spesifikasi teknis sapi yang boleh diimpor.

"Saya dengan surat itu akan membawa ke Kementan untuk peroleh spesifikasi sapi yang dibolehkan impor," terang dia.

Selanjutnya, tutur Djarot, setelah melewati proses dari Kementerian Pertanian maka rekomendasinya akan diserahkan kembali ke Kementerian Perdagangan, apakah akan dilakukan impor atau tidak.

"Atas rekomendasi spesifikasi teknis dari Kementan, tentu akan bawa lagi ke Kemendag untuk izin melaksanakan impor," tukasnya.

(rzy)

http://economy.okezone.com/read/2015/08/10/320/1193631/minggu-ini-bulog-siap-impor-50-ribu-sapi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar