Minggu, 12 Januari 2014
Bisnis-jabar.com, BANDUNG–Perum Bulog Divre Jabar mendorong Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Jabar untuk melakukan pencetakan sawah guna ditanami kedelai.
Kepala Perum Bulog Divre Jabar Usep Karyana mengatakan Pemprov Jabar tengah mengupayakan untuk mencetak sawah baru seluas 100 hektare agar kebutuhan terhadap kedelai bisa teratasi.
“Potensi kedelai di Jabar itu sangatlah besar. Sejauh ini, dari setiap hektarnya bisa menghasilkan 1-2 ton,” katanya, saat dihubungi wartawan, Minggu (12/1/2014).
Menurut dia, kapasitas produksi sebanyak itu masih bisa terus ditingkatkan dengan berbagai catatan baik itu penelitian bibit maupun penambahan luas areal tanamannya.
Dalam hal penyerapan kedelai diakuinya tidaklah mudah. Pasalnya, harga kedelai di pasar masih tinggi, sekitar Rp8.500 per kilogram. Sementara HPP penyerapan kedelai yang ditetapkan pemerintah hanya Rp7.400 per kilogram.
Kondisi itu membuat para petani lebih memilih untuk menjual kedelai ke pasaran daripada ke Bulog. Untuk itu, pihaknya masih menunggu situasi yang tepat untuk melakukan penyerapan kedelai.
“Kami berharap tingkat penyerapan kedelai oleh Bulog bisa meningkat lagi dan kondisi melonjaknya kedelai seperti yang terjadi beberapa waktu lalu tidak kembali terulang,” ujarnya.(k6/k29)
http://www.bisnis-jabar.com/index.php/berita/bulog-dorong-pemprov-jabar-cetak-areal-kedelai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar