Kamis, 16 Januari 2014

Bulog Mart Subdivre Banyumas Optimalkan Penjualan Beras Premium

Kamis, 16 Januari 2014

 Bulog Mart Subdivre Banyumas
Perum Bulog akan  mengoptimalkan kinerja unit komersial  melalui pendirian BulogMart.  Untuk tahun ini Perum Bulog sudah mempunyai kurang lebih 100 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia termasuk di Subdivre Banyumas, target kedepan akan dibangun sekitar 1800 BulogMart di seluruh Indonesia.
Di Banyumas sendiri Bulogmart  mulai aktif pada bulan Mei  dan diperkenalkan ke masyarakat pada saat pameran kreatif nusantara pada bulan Juni yang lalu.  Untuk saat ini Bulogmart Subdivre Banyumas  hanya menjual 3 komoditi yaitu Minyak goreng, Gula pasir dan beras premium.
Bulog Mart dengan moto "Menjangkau Kepuasan Anda", didirikan  untuk mendukung stabilitas harga beras di masyarakat sehingga menitik beratkan pada komoditas beras, gula dan minyak goreng.
Alasan Bulog membuat gerai bahan pangan tersebut karena Bulog merasa harus dapat menjadi penyangga produk hortikultura, yang mayoritas diproduksi dari petani Indonesia.
Layanan terbaru dari Bulog itu diharapkan menjadi salah satu model lebih mendekatkan Bulog kepada masyarakat.

"Ke depan operasi pasar bisa langsung dilakukan di Bulog Mart yang lokasinya berada di daerah dan strategis, semua kelas beras kita jual di sana,"

Konsep stabilisasi harga pangan diusung Bulog dalam mengembangkan ritel tersebut, beras premium dan beras medium serta gula dan minyak goreng disediakan dalam porsi lebih banyak.

"Dalam operasi pasar, tak hanya beras medium saja karena beras premium juga sering mengerek harga beras. Harga beras premium naik, medium juga naik. begitu sebaliknya, dengan ada OP beras premium dan medium di Bulog Mart diharapkan akan tercipta keseimbangan harga,"
Subdivre Banyumas sampai saat ini sudah mempunyai 1 gerai dan 3 Bulogmart corner, kita ingin  warung2 kecil yang ada di masyarakat menjadi grosir kita sehingga warung atau toko2 kecil bisa bersaing harganya dengan toko 2 besar dan swalayan di tiga komoditi yang kita jual.
Sejak peluncuran pertama di bulan Juni 2013 sampai dengan bulan Desember 2013 Bulog Mart Subdivre Banyumas sudah berhasil memasarkan Beras Pemium sebanyak 78.770 kg, Minyak goreng kemasan  6.550 botol dan gula pasir 2.178 kg dan sudah mempunyai banyak pelanggan tetap.
Dalam melayani konsumen Bulogmart Subdivre Banyumas  melakukan pengantaran langsung kepada pelanggan apabila melakukan pembelian dalam jumlah besar tapi masih terbatas dalam kota. Hal itu dalam rangka memberikan alternatif pilihan dalam belanja dan pemenuhan pangan masyarakat.

Tahun ini Bulogmart Subdivre Banyumas akan lebih memaksimalkan peran jaringan gudang di wilayah Subdivre Banyumas dan memanfaatkan jaringan internet untuk lebih berdaya dan memberikan nilai lebih dalam pelayanan kepada masyarakat khususnya dalam menyediakan kebutuhan pangan.

Oleh : empree

Tidak ada komentar:

Posting Komentar