Sabtu, 18 Januari 2014
Beras BulogJAYAPURA - Harga beras Bulog di pasaran relatif lebih murah dibanding beras merek lain, membuat banyak warga memilih membeli beras Bulog. Hal itu terutama terjadi di tingkat pengecer di Pasar Youtefa Abepura.
Data terakhir, harga beras Bulog super eceran di Pasar Youtefa Abepura, Jumat (17/1), adalah Rp8000/kg. Sementara Bulog biasa dijual Rp7000 /kg.
Salah satu penjual beras di Pasar Youtefa, Bahar mengatakan, beras Bulog tetap jadi pilihan utama warga, meski pasar juga menyediakan aneka beras lainnya.
“Salah satu faktor beras Bulog diminati, karena tak berpengawet seperti halnya beras pulen lainnya,” kata Bahar.(ven/aj/lo2)
http://bintangpapua.com/index.php/lain-lain/k2-information/ekonomi/item/12327-di-tingkat-pengecer-beras-bulog-banyak-diminati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar