Senin, 27 Januari 2014

Bulog Sumut Salurkan Beras CBP 133,2 Ton Ke Karo

Minggu, 26 Januari 2014

MEDAN (Berita): Hingga saat ini Perum Bulog Divre Sumatera Utara sudah menyalurkan beras dari stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebanyak 133,2 ton untuk kebutuhan pengungsi gunung Sinabung.

Humas Perum Bulog Divre Sumut Rudi Adlyn Damanik mengatakan hal itu kepada wartawan Jum’at sore  (24/1). Ia merinci realisasi CBP itu tahun 2013 hingga sekarang untuk pengungsi Sinabung 133,2 ton, diantaranya 78,2 ton merupakan jatah CBP Pemkab Karo, sisanya beras CBP Pemprovsu melalui Dinas Sosial 50 ton. Kebutuhan perkapita pengungsi Sinabung 0,14 kg/kapita/hari.

Raskin
Menyinggung Raskin, Rudi menyebut selain beras CBP, Bulog Sumut juga menyalurkan Raskin 2014 sebanyak 183 ton sampai posisi 21 Januari. “Penyaluran Raskin 2014 ini baru disalurkan ke Karo. Cepatnya penyaluran beras Raskin  ke Karo karena adanya bencana erupsi Sinabung,” jelas Rudi.

Bulog Mart

Area Manager Bulog Mart Erlinawita Rambe menyebutkan beras Bulog Mart banyak yang beli terutama saat sekarang ada caleg yang beli minimal 500 kg.

Selama pameran (20-24 Januari) produk yang dijual Bulog Mart mencapai Rp65 juta, khususnya paling banyak beras premium. Berasnya beragam seperti beras ‘Reog’ dari Ponorogo Rp105.000/kg, beras super ukuran 5 kg harganya Rp10.000/kg. Beras merah juga banyak peminatnya dijual Rp12.500/kg.(Wie)

http://beritasore.com/2014/01/26/bulog-sumut-salurkan-beras-cbp-1332-ton-ke-karo/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar