Sabtu, 27 Agustus 2016

Ahok Belajar Mengendalikan Beras Bulog dari Pak Harto

Jumat, 26 Agustus 2016
Ahok Belajar Mengendalikan Beras Bulog dari Pak Harto

Ahok saat meresmikan Pasar Pesangrahan, Jakarta Selatan, Jumat 26 Agustus/MTVN/Intam Fauzi

Metrotvnews.com, Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengaku belajar mengendalikan beras Bulog dari Presiden kedua Indonesia, Soeharto. Cara itu ia terapkan untuk Jakarta saat ini.

"Saya banyak belajar dengan manajemen Pak Harto dalam mengendalikan Bulog," kata Ahok saat meresmikan Pasar Pesanggrahan, Jalan Garuda, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2016).

"Pedagang otaknya jual mahal karena pemerintah enggak bisa jual Bulog," ujar Ahok.

Pak Harto kemudian memerintahkan ajudannya yang saat ini menjadi Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto segera mengirim beras ke Sulut. Tengah malam, Wiranto mengirimkan beras ke Manado melalui pesawat hercules yang diterbangkan dari Bandara Halim Perdanakusuma.

Paginya, Pak Harto meminta pedagang beras di Manado melihat stok beras milik Bulog.  "Kalau pagi lihat gudang Bulog penuh, (pedagang) berani nahan barang enggak?" lanjut Ahok.

Hal serupa juga akan Ahok terapkan di Jakarta. Ahok memastikan stok beras milik Pemprov DKI mencukupi. Ia mengancam pedagang beras agar tidak berani memainkan harga.

"Kalian kalau tahan beras, enggak mau jual, gue sikat lo semua," tegas Ahok.


(OJE)
http://news.metrotvnews.com/metro/0kpr3dnN-ahok-belajar-mengendalikan-beras-bulog-dari-pak-harto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar