Senin, 14 April 2014

Ada Bencana, Raskin April Disalurkan Dua Kali

13 April 2014


KLATEN, suaramerdeka.com - Terjadinya beberapa bencana di wilayah Klaten akhir-akhir ini disikapi Pemkab Klaten dengan penyaluran beras miskin (raskin) dua kali untuk bulan April 2014.
Penyaluran pertama telah dilakukan awal bulan, sedang yang kedua akan dilakukan bertahap mulai Selasa (15/4).

Jadwal penyaluran raskin kedua April 2014 akan dilakukan bertahap, yakni pada 15 April di 9 kecamatan, 16 April di 9 kecamatan dan 17 April untuk 8 kecamatan.

''Raskin April diberikan dua kali penyaluran yakni 30 kg per rumah tangga sasaran penerima manfaat(RTS-PM). Tujuannya, karena pada April banyak terjadi bencana alam seperti banjir dan letusan Merapi,'' ujar Kabag Perekonomian Klaten Ir Pri Harsanto MSi melalui telepon, Minggu (13/4).

Untuk itu, Pemkab Klaten mengambil kebijakan untuk membantu masyarakat miskin terutama yang terdampak bencana dengan menyalurkan raskin dua kali. Pada April disalurkan awal dan pertengahan bukan masing-masing 15 kg.

Jadwalnya sesuai dengan Surat Bupati Klaten H Sunarna SE MHum No.511/273/02 tertanggal 10 Januari 2014. Penerima raskin tahun ini mencapai 108.527 RTS-PM. Ada pun jumlah quantum beras sebanyak 19.534.860 kg.

Setiap RTS-PM akan menerima 15 kg perbukan selama 12 bulan, dengan harga tebus beras Rp Rp 1.600/kg.

Penyalurannya dilakukan melalui Gudang Bulog (GB) 301 Klaten dan GB 308 Karangwuni, Ceper. Data penerima raskin tahun 2014 masih dama dengan data tahun 2013.

http://m.suaramerdeka.com/index.php/read/news/2014/04/13/198295

Tidak ada komentar:

Posting Komentar