Selasa, 06 September 2016

Rini Soemarno Luncurkan Daging Kerbau Impor Bulog

Jakarta -Perum Bulog pagi ini meluncurkan produk daging kerbau yang diimpornya dari India. Peuncuran daging kerbau impor ini dihadiri oleh Menteri BUMN, Rini Soemarno.

Sebelum peluncuran, Rini beserta jajaran Direksi Bulog dipimpin Direktur Utama, Djarot Kusumayakti, melakukan kegiatan senam ceria mulai pukul 07.00 WIB.

Senam selesai pukul 07:25 WIB, Djarot beserta Rini langsung menuju ke stand daging kerbau dan melihat daging kerbau impor yang telah disediakan.

Dalam pidatonya, Djarot mengatakan, daging kerbau adalah alternatif bahan pangan dari daging sapi. Daging kerbau ini menurutnya memiliki zat besi yang lebih tinggi daru daging lainnya.

"Pagi ini kita akan launching daging kerbau yang kita impor, perlu diketahui oleh Bapak-bapak dan Ibu-ibu bahwa daging kerbau ini adalah alternatif dari daging sapi, dan daging kerbau ini memiliki zat besi yang paling tinggi dibanding daging daging lainnya," ujar Djarot.

Bulog juga mengadakan makan daging kerbau bareng dan akan ada demo masak dari chef Chandra yang dihadirkan untuk mengolah daging kerbau tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar