Minggu, 12 April 2015
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KALIANDA - Bulog Lampung Selatan hingga akhir pekan ini telah menyerap sekitar 300 ton beras petani untuk musim panen rendeng (hujan) pada bulan ini.
Bulog sub drive Lampung Selatan menargetkan tahun ini akan mampu menyerap beras petani sebanyak 18.000 ton untuk stok.
"Musim panen baru pada pertengahan bulan ini merata. Selain itu juga masih ada hujan. Jadi pengiriman dari mitra kita agak terlambat," ujar kepala Bulog Lampung Selatan, Hamid Ali, Minggu (12/4/2015).
Ia menambahkan, Bulog Lampung Selatan siap menampung beras petani di bumi khagom mufakat, selama memenuhi ketentuan kualitas yang telah dipersyaratkan untuk beras stok bulog.
http://lampung.tribunnews.com/2015/04/12/bulog-lampung-selatan-serap-300-ton-beras-dari-petani
Tidak ada komentar:
Posting Komentar