Direktur Riset SETARA Ismail Hasani dalam jumpa pers di Kantor SETARA Institute, Jakarta, Minggu (15/11/2015) mengatakan, hasil ini sedikit banyak menunjukan bagaimana kontribusi para menteri di kabinet Jokowi.
"Ini temuan yang menarik," katanya.
Adapun peringkat 10 besar menteri berkinerja terbaik adalah sebagai berikut
1. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dengan skor 8,29,
2. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dengan skor 8,
3. Menteri Agraria Ferry Mursyidan Baldan dengan skor 7,86.
4. Mendikbud Anies Baswedan masuk kategori menteri berkinerja baik dengan skor 7,57,
5. Menteri PAN&RB Yuddy Chrisnandi dengan skor 7,29,
6 Sekretaris Kabinet Pramono Anung dengan skor 7,29.
7. Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin dengan skor 7,14
8. Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi dengan skor 7,14,
9. Menteri Desa Marwan Jafar dengan skor 7,
10. Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri dengan skor 6,86.
Adapun parameter yang digunakan dalam menentukan menteri berkinerja baik adalah dengan menggunakan tujuh indikator sebagai alat ukur diantaranya kepemimpinan dengan indikator utama komunikasi politik, dukungan politik parlemen dengan indikator sumber rekrutmen menteri, kinerja dengan indikator perencanaan serta serapan anggaran dan capaian kinerja, dan kompetensi dengan indikator latar belakang penyidikan dan pengalaman materi.(lih)
http://www.teropongsenayan.com/21218-bravo-menteri-susi-ranking-satu-menteri-berkinerja-baik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar