Selasa, 17 Februari 2015

Beras Medium Tembus Rp 9.700 Kg

Selasa, 17 Februari 2015

PURWOKERTO – Harga beras IR 64 kualitas medium di tingkat penjual eceran terus mengalami kenaikan, bahkan pada Senin kemarin (16/2) telah menembus Rp 9.700 per kilogram atau mengalami kenaikan sebesar Rp 500 per kilogram dibanding pekan lalu.

Kenaikan harga nampaknya dikeluhkan sebagian warga masyarakat, karena telah menambah beban hidup mereka. ”Saya heran harga beras bukannya stabil malah terus naik. Tadi siang (kemarin) harga sudah naik nyaris menembus Rp 10.000 per kilogram,” kata warga Desa Karanggude, Ke­camatan Karanglewas, Triyanto.

Ia mengaku membeli beras kualitas medium kepada pedagang langganan di desanya. ”Pedagang beras hanya mengatakan kulakannya sedang mahal, jadi harga eceran ikut mahal,” katanya.

Warga lain di Kecamatan Sokaraja, Elly (58), menuturkan kenaikan harga membuat biaya pengeluaran rumah tangga bertambah. Padahal, pemasukan keluarga dari hasil bekerja cenderung tetap. ”Beberapa bulan lalu harga cabai naik drastis, tapi sekarang sudah kembali normal. Sekarang malah gantian beras yang terus naik,” ujarnya.

Sementara itu, berdasarkan hasil perbandingan selama tiga bulan terakhir dari pengamatan di pasar tradisional Purwokerto, harga beras cenderung terus mengalami kenaikan. Pada awal Desember 2014 harga beras IR 64 kualitas medium di Pasar Manis Purwokerto Rp 8.800 per kilogram.

Kenaikan Berlanjut

Kenaikan itu terus berlanjut hingga awal Januari 2015 yang berkisar Rp 9.300 per kilogram, kemudian harga naik lagi pada awal pekan ini menjadi Rp 9.700 per kilogram.

Sementara itu, untuk menekan gejolak harga pemerintah daerah mendistribusikan beras untuk keluarga miskin (raskin). Itu sesuai Surat Edaran (SE) Kementrian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan tertanggal 2 Febreuari 2015.

Surat edaran itu menyebutkan bahwa pemerintah menyalurkan kembali raskin tahun 2015 dan memerintahkan semua tim bersama penyaluran raskin kabupaten/kota segera menindaklajuti.

Kepala Seksi Perencanaan dan Pe­ngembangan Usaha Bulog Sub Divre Banyumas, M Priyono, kepada wartawan mengatakan distribusi raskin dari Bulog untuk Februari sedang dilaksanakan dan ada yang sedang tahap pelaksanan.(H60-17)

http://berita.suaramerdeka.com/smcetak/beras-medium-tembus-rp-9-700-kg/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar